Bartim
TAMIANG LAYANG, Sinarborneonews.com- Anggota Satlantas Polres Barito Timur (Bartim), melaksanakan sosialisasi operasi keselamatan dalam berlalulintas kepada siswa di SMA Negeri 1 Tamiang Layang, Selasa 5 Maret 2024.
Kepsek SMAN 1 Tamiang Layang Senang Satlantas Bartim Sosialisasi Keselamatan Berlalu Lintas
PS Kanit Keamanan Keselamatan Berlalu Lintas Satlantas Polres Bartim, Bripka Yohanes mengungkapkan sosialisasi yang dilaksanakan tersebut adalah untuk memberikan edukasi dan imbauan kepada mereka agar kiranya selalu mematuhi aturan berlalu lintas dijalan raya.
Karena menurut Yohanes, adik adik kita ini adalah generasi atau aset yang dimiliki bangsa, yang mana kedepanya tumbuh dewasa dan menjadi pelopor keselamatan dalam berlalu lintas dijalan raya.
"Hari ini kita sosialisasi bahwa dari tanggal 4 Maret sampai 17 Maret ada kegiatan operasi keselamatan. Kami disini mengimbau kepada mereka juga agar selalu tertib berlalulintas," katanya.
Yohanes mengungkapkan, edukasi yang disampaikan tadi berupa memperkenalkan rambu rambu lalulintas, mengingkatkan agar memakai helm kalau berkendara, tidak boleh membonceng lebih dari satu orang, tidak boleh melawan arus, tidak boleh melampaui batas kecepatan dan sebagainya.
"Setelah melakukan sosialisasi di SMAN 1 Tamiang Layang, kami juga nanti akan melakukan hal yang sama di sekolah sekolah yang ada di Barito Timur," pungkasnya.
Sementara itu, Kepala SMAN 1 Tamiang layang, H. Mohammad Kastianor menyampaikan ucapan terimakasih kepada pihak Satlantas Polres Bartim yang telah bersedia melaksanakan sosialisasi disini.
"Kami pihak sekolah sangat mendukung dan mengapresiasi kegiatan seperti ini tadi. Semoga dengan adanya sosialisasi dari satlantas polres tadi dapat meningkatkan kesadaran dalam berlalulintas," pungkasnya.(Adv/red)
Via
Bartim
Posting Komentar