Pak Bhabinkamtibmas sambang Rumah warga Ardiano setiawan.
Tribratanews.kalteng.polri.go.id - Polres Bartim - Polda Kalteng - Brigadir Polisi kepala (Bripka) Aulia Rakhman Bhabinkamtibmas Desa Tewah Pupuh Kec. Banua Lima Polsek Banua Lima Kepolisian Resor (Polres) Barito Timur (Bartim), Polda Kalteng melaksanakan kegiatan Sambang Ke rumah warga Ardiano setiawan,Senin (22/05/2023), siang.
Kegiatan Sambang ini dilaksanakan di rumah warga Tewah pupuh Kecamatan Banua Lima Kabupaten Bartim, pada kegiatan sambang ini Bhabinkamtibmas disambut baik oleh warga dan teman2 bapak Ardiano setiawan di rumah.
Kapolres Barito Timur AKBP Viddy dasmasela, S.H., S.I.K melalui Kapolsek Banua Lima IPTU SUTRISNO,S.Sos mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk menjaga kamtibmas agar tetap aman dan kondusif serta sebagai sarana dalam menyampaikan pesan - pesan dan himbauan kamtibmas kepada masyarakat di desa binaan.
Tujuan dilakukan sambang tersebut dapat mencegah gangguan kamtibmas serta mengajak kepada masyarakat untuk bersama - sama memelihara kamtibmas dalam menghadapi tahun politik,ucap Kapolsek sambil tersenyum.
Bhabinkamtibmas Bripka Aulia Rakhman juga mengatakan kepada pak Ardiano setiawan dan teman2 yang di sambanginya untuk senantiasa menjaga keamanan dan tidak membakar lahan dan hutan untuk membuka ladang dalam sekala besar." (A,AW)
Posting Komentar