Patroli Satsamapta Polres Barito Timur Sambangi Bengkel Ranmor R2.
Polres Barito Timur - Polda Kalteng - Dalam rangka pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat personil Satsamapta Polres Barito Timur melakukan kegiatan Patroli ke bengkel ranmor R2 Sumber Sekawan Group di Jl.A.Yani Komplek Sulung Kel.Tamiang Layang Kec.Dusun Timur, Sabtu (25/02/2023).
Dikatakan Kapolres Barito Timur AKBP Viddy Dasmasela, S.H., S.I.K melalui Kasatsamapta Polres Barito Timur AKP Sukajim, S.H., M.M menjelaskan "kegiatan patroli Kepolisian ini merupakan tindakan preventif yang bertujuan memberikan rasa aman, mencegah dan meminimalisir aksi pelaku kejahatan maupun pelanggaran hukum terutama maraknya penggunaan knalpot tidak standar (brong) yang dapat menganggu ketertiban baik di jalan maupun di lingkungan pemukiman warga sehingga kami menghimbau agar pihak bengkel tidak memberikan jasa pemasangan knalpot tidak standar tersebut kepada konsumen yang ingin menggunakan knalpot tidak standar (brong)." ucap Kasatsamapta. (Lbjs)
Posting Komentar